Ketua KKIG Makassar Hadiri Kongres PB KPMIP

    Ketua KKIG  Makassar Hadiri Kongres PB  KPMIP

    Gorontalo - Ketua Umum Kerukunan Keluarga Indonesia Gorontalo, Rivaj Jimmy Uno yang didampingi oleh Sekretaris Umum, Moh. Arif Husein menghadiri acara Pembukaan Kongres III Pengurus Besar Kerukunan Pemuda Mahasiswa Indonesia Pohuato (PB KPMIP) yang berlangsung di hotel Prima pada 6 April 2021.

    Kegiatan yang dibuka oleh Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Pohuato, Nasir Giasih dihadiri oleh Hikman Kotohidar (Kadis Kesbangpol), Arfan Tangoi (Kadis Pora), Moh. Agung Sugiarto (Kepala Kantor Penghubung Gorontalo Subid Makassar), Al-amin Uduala (Ketua Ikatan Alumni KPMIP) serta Pengurus Organisasi Kemahasiswaan Gorontalo diantaranya, Himpunan Pelajar Mahasiswa Gorontalo (HPMIG) Cabang Makassar, Himpunan Pemuda Mahasiswa Indonesia Boalemo (HPMIB) Cabang Makassar.

    Dalam sambutannya, Nasir Giasih menyampaikan harapannya bahwa pelaksanaan Kongres dapat menyatukan perbedaan untuk demi bumi panua tercinta. Diakhir pelaksanaan Kongres, kami mengharapkan akan melahirkan rekomendasi terbaik untuk pembangunan daerah. Sejalan dengan hal tersebut, sebagai komitmen melahirkan dan mendukung oengembangan Sumber Daya Manusia, kami telah menganggarkan dana sebesar ±9 milyar untuk dunia pendidikan dalam bentuk bantuan study.
     
    Menyinggung sekretariat KPMIP Cabang Makassar yang saat ini masih berstatus kontrak, kami telah memprioristaskan pembangunan sekretariat Cabang Makassar dan Cabang Palu selanjutnya menyusul cabang-cabang lainnya.

    Diakhir sambutannya, ketua DPRD mengharapkan kepada selurih peserta untuk menjaga nama baik daerah dan nama gorontalo di perantauan khususnya di makassar dan kepada para kontestan yang berkompetisi menjadi Ketua Umum PB KMPIP menyiapkan mentalnya untuk siap menang & siap kalah..

    Senada dengan penyampaian Ketua Umum KKIG Makassar, bahwa kami memiliki gedung yang dapat dimanfaatkan oleh Mahasiswa Pohuato baik untuk ruang Sekretariat maupun tempat tinggal selama menimba ilmu di Kota Makassar.

    Lanjutnya, bahwa Sumber Daya Alam yang ada di Pohuato sangat berlimpah, dimana salah satu hasil alamnya yang saat ini di ekpor memiliki nilai yang cukup tinggi. Untuk itu kami berharap bahwa pengelolaan SDA melibatkan masyarakat lokal sehinga dapat meningkatkan pendapatan daerah khususnya masyarakat Pohuato. Dan untuk adik-adik mahasiswa, diakhir sambutannya, kami sangat mengharaokan mahasiswa Gorontalo khususnya yang berasal dari Pohuato daoat berperan aktif dalam kegiatan-kegiatan yang dilaksanakan oleh KKIG hal ini merupakan salah satu bentuk dalam memperkuat hubungan silaturahmi sesama Gorontalo...

    Dalam kesempatan ini, Ketua Ikatan Alumni (IKA) KPMIP, Al-Amin Uduala, menyampaikan dengan pelaksanaan Kongres KOMIP III ini dapat Melahirkan Pengurus yang siap melanjutkan tongkat estapet dalam mendukung pembangunan daerah dengan menghasilkan ide mauoun gagasan terbaik untuk mendukung pembangunan dan pengembangan Daerah.

    Kegiatan yang di jadwalkan akan berlangsung pada 6 s/d 8 April ini diikuti oleh Cabang Jakarta, Cabang Jogjakarta, Cabang Sulawesi Utara, Cabang Palu, Cabang Limboto, Cabang Gorontalo dan Cabang Makassar selaku tuan rumah pelaksanaan Kongres dengan status Penuh serta dua Cabang dengan status Persiapan yaitu Cabang Jawa Timur - Persiapan dan Cabang Jawa Barat.

    Sumber /foto : (kesekrtariatan KKIG makassar)

    PB KPMIP Makassar Ketua KKIG Hadiri Kongres
    iwan ismail

    iwan ismail

    Artikel Sebelumnya

    Wakil Gubernur Gorontalo Idris Rahim Resmikan...

    Artikel Berikutnya

    Pemprov Gorontalo Cairkan Tunjangan Hari...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan
    Hendri Kampai: Kualitas tulisanmu adalah kualitas dirimu
    Hendri Kampai: Kenapa Lapor Lagi? Emangnya Kantor Pajak Kerja Apa?
    Hendri Kampai: Buat Mobil Listrik Itu Jauh Lebih Mudah, Indonesia Pasti Bisa!

    Ikuti Kami